Tuesday, 31 May 2016

Puisi Cinta Karyaku 4

Tuhanku Dan Kau

Dalam setiap nafasku, hanya 2 hal yang terhembus
tuhanku dan kau

dalam setiap langkahku, hanya 2 hal yang terjejak
tuhanku dan kau

dalam setiap doaku, hanya 2 hal yang teraminkan
tuhanku dan kau

tuhanku, sang maha pencipta
dan kau, maestro keagunganNya

tuhanku, sang maha keindahan
dan kau tanda keindahan itu

tuhanku, sang kesempurnaan
dan kau, bagian kesempurnaan itu

namun sayangku padamu tak dapat melebihi sayang tuhanku
karena tuhanku telah memilikimu
seutuhnya selamanya

2 comments: