Kejahatan Cintamu Yang Tak Akan Pernah Bisa Kau Pertanggungjawabkan
Sebegitu jahatnya cintamu, hingga...
Kau rampas hati ini dari kesunyiannya
Kau cuci otak ini dari rasionalitasnya
Kau gasak batin ini dari kesyahduannya
Sebegitu jahatnya cintamu, hingga...
Aku terperkosa oleh indahnya tuturmu
Aku terlecehkan oleh anggunnya lakumu
Aku terhinakan oleh kesempurnaan dirimu
Sebegitu jahatnya cintamu, hingga...
Kau jebloskan diriku dalam penjara suka
Kau tuntut diriku di dalam pengadilan sayang
Kau pancung diriku dalam hukuman cinta
No comments:
Post a Comment